Cara membuat cireng cirambay mudah dan simpel
Cara membuat cireng cirambay mudah dan simpel
Cireng cirambay adalah makanan khas Garut yang viral akhir-akhir ini di media sosial. Camilan satu ini memiliki cita rasa yang gurih dan pedas.
Selain itu camilan ini sangat mudah di buat, berikut di bawah ini cara membuatnya.
Bahan-bahan:
- Tepung tapioka
- Tepung terigu
- Garam secukupnya
- Masako ayam secukupnya
- 2 siung bawang putih
- Air panas
- 1 bungkus boncabe
Cara pembuatan:
- Siapkan 6 sdm tepung tapioka dan 2 sdm tepung terigu, berilah garam dan masako secukupnya.
- Berilah sedikit air panas pada bahan-bahan tersebut, aduklah menggunakan sendok. Setelah dingin aduklah menggunakan tangan.
- Usahakan adonan jangan terlalu lembek atau keras, setelah semua adonan tercampur rata. Giling adonan tersebut sampai tipis menggunakan alat penggiling atau botol kaca.
- Silakan kamu potong adonan yang sudah digiling menggunakan pisau, berbentuk panjang-panjang seperti mie.
- Setelah semuanya terpotong, silakan goreng cirengnya sekitar 10 detik. Usahakan adonan tipis biar cepat matang.
- Setelah cirengnya matang, siapkan bumbu cireng cirambay. Potong 2 siung bawang putih kemudian goreng sampai kuning kecokelatan, lalu masukan boncabe sesuai selera kamu aduklah.
- Kemudian masukan cireng yang tadi ke dalam bumbu tersebut aduklah sampai merata.
- Cireng cirambay pun sudah jadi siap untuk dinikmati.
Itu dia cara membuat cireng cirambay yang mudah dan simpel. Selamat mencoba semoga bermanfaat bagi kita semua.
Tidak ada komentar untuk "Cara membuat cireng cirambay mudah dan simpel"
Posting Komentar