12 Kata Bijak Ted Turner
Kata-kata mutiara Ted Turner bisa dijadikan motivasi dan inspirasi dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Sebagai Pengusaha dari Amerika Serikat, pendiri chanel berita CNN, Ted Turner , Lahir Robert Edward Turner III 19 November 1938 (umur 83) Cincinnati, Ohio, Amerika Serikat , Kebangsaan Amerika Serikat, Pekerjaan Raja Media, Dikenal atas Televisi, Ted's Montana Grill, bekas pemilik Atlanta Braves, filantropis, Kekayaan bersih $2.3 billion, Suami/istri Julia Gale Nye (1960â"1964) Jane Shirley Smith (1965â"1988) Jane Fonda (1991â"2001), Anak Laura Lee, Robert Edward IV, Rhett, Beauregard, Jennie.
Robert Edward "Ted" Turner III (lahir 19 November 1938) adalah seorang Amerika raja media massa dan filantropis. Ia terkenal sebagai pendiri TBS dan CNN, serta janjinya untuk menyumbangkan $1 miliar kepada PBB melalui Yayasan PBB miliknya.
Sebagai orang yang berpengaruh, Ted Turner kerap mengeluarkan kata-kata bijak untuk generasi muda agar bisa meraih kesuksesan. Berikut kata-kata mutiara Ted Turner yang sudah kami rangkum:
12 Kata Bijak Ted Turner.
Ketika Anda kehilangan bisnis kecil, Anda kehilangan ide besar. Orang yang memiliki bisnis sendiri adalah bos bagi diri mereka sendiri. Mereka pemikir yang mandiri. Mereka tahu mereka tidak bisa bersaing dengan meniru pengusaha besar; mereka harus berinovasi. Jadi, mereka tidak terlalu terobsesi pada penghasilan, mereka lebih terobsesi pada ide.
Jangan pernah menyerah. Pemenang tidak pernah menyerah, dan orang yang menyerah tidak pernah menang.
Jika Anda memiliki ide inovatif, dan mayoritas tidak mencelanya, maka kemungkinan ide Anda tidak terlalu bagus. Kalau orang-orang menganggap saya gila, saya sama sekali tidak terganggu. Saya malah berpikir saya sedang menghasilkan sesuatu.
Tak ada warisan yang lebih besar yang dapat kita berikan kepada anak cucu kita daripada sebuah dunia yang aman dan damai.
Saya mengerti apa yang membuat orang-orang tetap muda: bekerja!
Saya putuskan bahwa saya ingin menjadi orang sukses.
Anda harus menetapkan tujuan melebihi jangkauan Anda sehingga Anda selalu memiliki tujuan hidup.
Dunia dan kehidupan telah begitu baik kepada saya. Saya ingin memberikan sesuatu sebagai balasannya.
Pikiran hanyalah bagian dari otot.
Lakukan sesuatu. Anda bisa memimpin, membonceng, atau menyingkir.
Memimpin, mengikuti, atau menyingkirlah.
Saya tidak pernah bertemu dengan seseorang yang berprestasi gemilang di bidang apa pun yang tidak bersikap baik, tidak berkonsentrasi penuh pada pekerjaannya, setidaknya ketika dia sedang melakukan pekerjaan itu, tidak siap, dan tidak berhasil menyelesaikan seluruh tugas.
Tidak ada komentar untuk "12 Kata Bijak Ted Turner"
Posting Komentar